Home
Hotel Pandanaran Simpang Lima Semarang merupakan hotel bintang tiga yang terletak di pusat kota Semarang, Jawa Tengah, Indonesia. Memiliki 168 kamar, 1 Ballrooom dan 9 ruang pertemuan. Hotel ini menawarkan kenyamanan dan fasilitas lengkap bagi para tamunya.
Hotel berdesain klasik dan elegan dengan arsitektur menarik ini memiliki kamar nyaman yang dilengkapi dengan fasilitas modern seperti AC, LCD atau Smart TV, meja kerja, brankas, serta fasilitas pembuat teh dan kopi. Setiap kamar juga memiliki kamar mandi yang dilengkapi dengan shower atau bathtub, perlengkapan mandi, dan pengering rambut. Dispenser disediakan di setiap koridor kamar sebagai upaya hotel mendukung program No Plastic Campaign.
Hotel ini juga menawarkan berbagai fasilitas untuk para tamu, termasuk restoran yang menyajikan masakan lokal dan internasional, serta layanan kamar 24 jam.
Hotel Pandanaran Simpang Lima Semarang memiliki berbagai tipe kamar yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan budget Anda. Ballroom Pakoeboewono dan beberapa ruang pertemuan dengan berbagai kapasitas memenuhi segala kebutuhan Anda untuk pertemuan, resepsi, akad nikah dan kebutuhan teleconference dapat diperoleh di Hotel Pandanaran Simpang Lima Semarang.
Selain itu, Hotel Pandanaran Simpang Lima Semarang juga memiliki fasilitas lain yang dapat dinikmati oleh para tamu. Seperti kolam renang luar ruangan, pusat kebugaran, pijat dan spa. Para tamu dapat bersantai dan menikmati waktu luang setelah beraktivitas.
Lokasi hotel ini sangat strategis karena terletak di Jalan Pandanaran. Kawasan populer di Semarang dengan berbagai pusat perbelanjaan, pusat suvenir, restoran, dan tempat hiburan. Beberapa tempat terkenal di sekitar Hotel Pandanaran Simpang Lima Semarang adalah Lawang Sewu, Tugu Muda, Sam Poo kong dan Kota Lama yang merupakan situs bersejarah. Hotel ini juga mudah diakses dari bandara dan stasiun kereta.
Dengan kombinasi kenyamanan, fasilitas modern dan lokasi yang strategis, Hotel Pandanaran Simpang Lima Semarang merupakan pilihan ideal bagi wisatawan dan pelancong bisnis yang berkunjung ke Semarang.